Babinsa Koramil 22/Ayah Wujudkan Kepedulian, Bantu Warga Kurang Mampu

    Babinsa Koramil 22/Ayah Wujudkan Kepedulian, Bantu Warga Kurang Mampu
    Babinsa Koramil 22/Ayah Wujudkan Kepedulian, Bantu Warga Kurang Mampu

    KEBUMEN - Babinsa Koramil 22/Ayah Serma Sriyanto beserta 4 orang anggota melakukan kegiatan karya bakti TNI perbaikan rumah warga di Desa Demangsari, Kecamatan Ayah, Kabupaten Kebumen. Provinsi Jawa Tengah. Senin, (26/09/2022).

    Pelaksanaan pembangunan rumah tidak layak huni (RTLH) tersebut baru di mulai pembongkaran, rumah milik Ibu Juminah tersebut dibongkar lantaran terdapat beberapa bagian dari konstruksi bangunan yang sudah rapuh dan membahayakan penghuni rumah jika dibiarkan berlarut. 

    Hal inilah yang membangkitkan jiwa social kemasyarakatan Serma Sriyanto yang prihatin melihat kondisi rumah Ibu Juminah (55) yang keseharian bekerja sebagai pedagang keliling sejak tinggal sendiri pasca suaminya pergi meninggalkannya lima tahun lalu. 

    “Pembangunan rumah ini diperkirakan akan selesai satu mingu, Selain untuk menumbuhkan rasa kepedulian terhadap warga yang kurang mampu, kegiatan ini juga merupakan salah satu bagian dari Komunikasi Sosial (Komsos) antara TNI dengan masyarakat sekaligus silaturahmi dalambentuk bakti TNI di wilayah binaan. Semangat serta antusias warga sangat terasa, hal itu dapat dilihat dari cara kerja yang penuh semangat dan rasa ikhlas untuk membantu pembangunan rumah ibu Juminah tersebut, ” jelas Sriyanto.

    Sementara itu, Juminah (55) menyampaikan rasa terimakasihnya atas prakarsa Koramil 22/Ayah melalui Babinsa dan warga yang telah meluangkan waktu untuk membantu mengerjakan rumahnya.

    “Saya sangat senang dan berterima kasih sekali kepada Babinsa Koramil 22/Ayah yang telah membantu mengerjakan rumah saya bersama dengan warga, ini adalah wujud kecintaan TNI pada kami sebagai rakyat kurang mampu, ” ujar Juminah.

    Jurnalis:   Pendim 0709/Kebumen

    kebumen jateng
    Nurfaizin

    Nurfaizin

    Artikel Sebelumnya

    Babinsa Koramil 22/Ayah Bakti Manunggal...

    Artikel Berikutnya

    Babinsa Koramil 09/Kutowinangun Berikan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU
    Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Tinjau Program Ketahanan Pangan Kodam IV/ Diponegoro

    Ikuti Kami